Jumat, 27 Februari 2015

Lomba Cipta Puisi


Pagi......
Ini adalah hari terakhir pengumpulan naskah puisi, lomba cipta puisi yang diadakan kakak-kakak PPL STAIN PWT di sekolahku, yaaa .. kali ini cukup PeDe mengumpulkan satu naskah dengan tema yang d tentukan yaitu "Sekolahku,Surgaku". Cuma iseng-iseng aja, semoga menurut mereka emang bagus he he ^^                                                                      
                                   Karya : Eva Zulaiha
Surgaku
Bukan lagi tentang cinta,
Bukan lagi tentang dia,
Tapi tentang engkau, surgaku.
Bergetar jiwa menghembuskan patahan kata,
Melayang malu menggoreskan tinta,
Bukan karena berburuk rupa,
Tapi buta laku didalam surga.
Bukan lagi tentang ukuran,
Bukan lagi tentang halaman,
Tapi tentang keindahan,
Tentang Sekolahku,Tentang Surgaku.
Dimana bak lautan luas, pantai nan indah dan sungai yang menawan,
Mengalir darah pengetahuan di dasarnya,
Menjadi alunan kehidupan,
Alunan kehidupan bagi manusia-manusia mula,
Dan beribu kisah didalamnya,
Menyatu syahdu.. mengukir, lalu hanya terkenang.
Adakah yang berani mendustai kebersamaan?
Adakah yang berani mendustai Keceriaan?
Dan, Siapa yang berani mendustai kebahgaiaan?
Ketika rumah adalah hanya tinggal taman kesepian,
Sekolahku,
Berdiri tegak menanti tangismu
Bukan menambah luka,
Tapi mencipta lengkungan manis serta tawa riang
Meski satu, dua, atau hanya beberapa jam
Pelukan keindahannya merekah sepanjang hayat
Terimakasih Guru, kawan, lawan dan segala kenangan..
Riwayat dan indahmu takkan terlupakan.
Bukan lagi tentang Cinta,
Tapi tentang Sekolahku, Tentang Surgaku..

Purwokerto,27 Februari 2015 12:16                               


Tidak ada komentar:

Posting Komentar